10 Makanan Khas Jawa Tengah yang Paling Enak

makanan khas jawa tengah
 

Saat kamu sedang berkunjung atau berwisata ke daerah Jawa Tengah, pastikan kamu tidak lupa untuk mencoba makanan khas Jawa Tengah yang beragam dari berbagai daerah tersebut. Setiap makanan mewakili kekhasan tradisi dan budaya masing-masing tempat. Untuk itu, sayang sekali bila kamu melewatkan kuliner berikut ini.


Makanan Khas Jawa Tengah


Berikut 10 makanan khas Jawa Tengah yang enak dan wajib pasti kamu coba


1. Getuk Goreng

getuk goreng

Rekomendasi makanan khas Jawa Tengah yang pertama adalah getuk goreng. Sesuai dengan namanya, cara pengolahan makanan satu ini adalah dengan cara digoreng. Berbeda dengan getuk pada umumnya yang tidak digoreng, getuk khas Jawa Tengah ini memiliki citra rasa yang unik dan berbeda. Getuk goreng cocok untuk kamu nikmati sebagai cemilan ataupun oleh-oleh saat mengunjungi Jawa Tengah.


2. Mie Ongklok


Rekomendasi makanan khas Jawa Tengah yang kedua ini sudah sangat populer di kalangan wisatawan baik lokal maupun asing. Pasalnya, mie ongklok merupakan makanan yang dapat dengan mudah kamu nikmati saat kamu berkunjung ke daerah Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah. Kelezatannya membuat para penikmat mie ongklok merasa hangat di tengah cuaca yang cukup dingin. Yang membedakan mie ongklok dengan mie pada umumnya adalah jenis kuah yang digunakan pada mie ongklok lebih kental. Penyajian mie satu ini biasanya dilengkapi dengan sate sapi dan juga tempe kemul.

3. Tempe Mendoan

Siapa yang tidak suka gorengan? Gorengan asal Purwokerto dan Banyumas yang satu ini merupakan makanan khas yang sudah populer di daerah lainnya. Tempe mendoan merupakan tempe yang dimasak dengan cara digoreng setelah dicampur dengan tepung. Untuk membuat tempe mendoan, cara memasaknya cukup menggorengnya hingga setengah matang sehingga tempe yang telah digoreng tidak menjadi kering. Tempe mendoan lebih cocok dinikmati dalam keadaan hangat.


4. Lumpia Semarang

lumpia , makanan khas jawa tengah

Rekomendasi makanan khas Jawa Tengah berikutnya adalah lumpia Semarang. Lumpia Semarang berbentuk tepung gandum yang berupa lembaran tipis kemudian diisi dengan rebung, telur, sayuran segar, daging, atau pula dapat diisi dengan makanan laut. Menurut sejarahnya, lumpia Semarang sendiri merupakan sejenis jajanan tradisional Tionghoa yang sering juga dieja sebagai lun pia.


5. Tahu Gimbal


Rekomendasi makanan khas Jawa Tengah selanjutnya yang harus kamu coba adalah tahu gimbal yang berasal dari Semarang. Tahu gimbal merupakan tahu isi yang sangat populer karena rasanya yang unik. Isi tahu gimbal sendiri dapat berupa tauge, kol mentah, lontong, telur, dan gimbal. Gimbal adalah makanan yang terbuat dari udang tepung yang ditepung dan memiliki rasa yang sangat gurih.


6. Tahu Petis


Tahu petis memiliki daya tarik tersendiri bagi para penikmatnya. Makanan khas Semarang satu ini biasanya dijadikan cemilan atau lauk pelengkap nasi bagi masyarakat setempat. Tahu petis berupa tahu kuning goreng yang disiram bumbu petis. Namun, yang perlu kamu ketahui meskipun bumbunya disebut petis tetapi bahan yang digunakan bukanlah terbuat dari kacang atau gula merah seperti pada bumbu petis rujak. Melainkan terbuat dari udang yang dimasak dalam waktu yang lama hingga menjadi kental. Sangat unik, bukan?


7. Nasi Gandul

Nasi gandul, makanan khas jawa tengah

Nasi gandul atau yang dalam bahasa Jawa disebut sego gandul sekilas mirip dengan semur daging sapi. Nasi gandul populer di daerah Pati dan memiliki keterkaitan dengan sejarah Desa Gajahmati sehingga tak jarang makanan satu ini juga sering disebut sebagai nasi gandul gajah mati. Makanan khas Jawa Tengah yang memiliki perpaduan antara gulai dan soto ini memiliki rasa yang manis sekaligus gurih.


8. Soto Sokaraja


Soto Sokaraja merupakan soto daging yang disajikan bersama lontong dan taburan kerupuk kanji murah. Tidak lupa disiram dengan sambal kacang yang gurih. Soto Sokaraja berasal dari daerah Purwokerto dan Banyumas. Dengan cita rasa yang gurih dan unik, soto sokaraja dapat membuat penikmatnya ketagihan. 


9. Sate Klathak


Rekomendasi makanan khas Jawa Tengah berikutnya adalah sate klathak yang terbuat dari kambing muda. Bagi kamu yang memiliki kolesterol tidak perlu khawatir saat mengonsumsi sate klathak karena sate ini hanya dibumbui dengan garam saja. Bahkan bau kambing yang kurang sedap pada sate ini pun tidak akan tercium. Makanan ini juga begitu populer di kalangan para wisatawan. 


10. Garang Asem

garang asem, makanan khas jawa tengah

Makanan khas Jawa Tengah yang terakhir yang harus kamu coba adalah garang asem. Garang asem sendiri merupakan makanan hasil olahan yang terbuat dari ayam yang dibungkus daun pisang lalu dimasak bersamaan dengan santan.


Dengan cita rasa yang asam dan cukup pedas membuat garang asem seringkali dinikmati sebagai lauk sebagai pelengkap nasi dan disajikan pula dengan makanan pendamping lainnya seperti tempe atau perkedel.


Itulah 10 rekomendasi makanan khas Jawa Tengah yang harus kamu coba yang pastinya yummy....

Komentar

Postingan Populer